Pengumuman

Terkait dengan pelayanan di Kantor Otoritas Bandara Wilayah 8

  • 453
Pelaksanaan Monitoring oleh para Inspektur Penerbangan OTBAN8

Pelaksanaan Monitoring Penerbangan Perdana (Inaugural Flight) PT. Garuda Indonesia dengan Rute Manado (MDC) – Tokyo (NRT) oleh Kepala Seksi Pelayanan dan Pengoperasian Bandar Udara Dedi Maulana sekaligus menjabat Plh. Kepala Kantor bersama dengan para Inspektur Penerbangan Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VIII. Senin (01/03/2023)

Kegiatan monitoring tersebut dilakukan guna memastikan seluruh aspek keselamatan, keamanan, dan pelayanan penerbangan sudah terpenuhi sesuai dengan aturan yang ada.

Penerbangan Perdana Garuda Indonesia rute Manado (MDC) – Tokyo (NRT) dengan nomor penerbangan GA 884, tipe pesawat Airbus A330-300 terbang pada Kamis 02 Maret 2023 pukul 02.10 WITA dini hari. Sesuai dengan surat penetapan pelaksanaan Rute Penerbangan Luar Negeri yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.

Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara berkomitmen untuk menunjang kebangkitan industri pariwisata di tanah air serta peningkatan potensi pariwisata lokal untuk mendongkrak roda perekonomian daerah.

Penerbangan Perdana ini telah secara resmi dibuka oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey didampingi para stakeholder penerbangan yang hadir pada saat peresmian.


2020 © Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VIII. Kementerian Perhubungan